PENGENALAN YANG SEMAKIN BERTAMBAH +Kedewasaan Iman

SATE 20 November 2020  - 

 

Bacalah terlebih dahulu: II Petrus 1:3-8

Dampak bagi orang ketika orang tersebut menerima pekerjaan Firman dan Roh, mengkondisikan dirinya secara sedemikian rupa untuk terus mengalami pengaruh pekerjaan Firman dan Roh, hingga mulai memunculkan suatu kebiasaan yang baru didalam hidupnya. Tanpa Firman bekerja secara sedemikian rupa, hingga bermutasi jadi suatu kebiasan yang baru, jadi suatu gaya hidup yang baru, artinya proses metamorfosis belum terjadi dalam hidup orang yang bersangkutan; Firman yang sudah diterima tidak lebih hanya akan jadi suatu wacana atau informasi belaka. Firman belum terlahir menjadi manusia!

 

Kebiasan dan gaya hidup yang selaras dengan Firman, akan menjagai hidup kita dari berbagai pengaruh jahat dunia, menjagai untuk tidak ada lagi kehidupan duniawi atau kedagingan di dalam diri kita, sebaliknya, mulai muncul gaya hidup Ilahi. Orang percaya yang bersangkutan mulai mengambil bagian dalam kodrat Ilahi didalam hidupnya. Setiap interaksi yang ia lakukan dengan orang-orang lain akan mendisplay dampak perubahan yang sudah ia nikmati kepada orang-orang tersebut.

 

*#1. Apa yang harus bertambah dalam hidup kita?*

 

Yang harus bertambah-tambah setiap hari dalam hidup kita adalah pengenalan akan Kristus: pribadiNya, karakterNya, hidupNya; maka kita akan mendapati jalan-jalanNya, cara-caraNya, kebenaran-Nya dan iman Allah yang ada di dalamNya. Tidak ada satu kuasa pun yang dapat menutup pintu yang sudah dibuka-Nya; dan tidak dapat membuka apa yang sudah ditutup-Nya.

 

Benih spiritual – roh kita yang baru -  yang sudah kita terima akan mengambil semua yang ada di dalam Yesus Kristus; di mana di dalam Dia berdiam secara jasmani kepenuhan keallahan. Kodrat ilahi Yesus yang tersembunyi oleh karena Dia mengosongkan diri-Nya ketika di bumi ini; dapat kita akses melalui roh kita dengan menerima pekerjaan Roh  dan Firman. Hanya mereka yang percaya dan menerima Yesus, yang dapat mengakses apa yang ada di dalam Kristus (Yoh 1:12).  Pengenalan akan Kristus menumbuhkan kedewasaan iman, sehingga iman Allah itu menjadi bagian kita.

_Sebab kamu telah mati dan hidupmu tersembunyi bersama dengan Kristus di dalam Allah._ (Kol 3:3)

 

Kedewasaan iman, akan membuat IMAN ALLAH di dalam kita  itu bisa beroperasi dan memanifestasikan setiap kebenaran yang kita terima; tidak berhenti sampai roh saja, tidak berhenti hanya di dalam hati saja; tapi kuasa-Nya dari manifestasi iman akan nampak pada JIWA (damai yang terdalam), terpancar pada WAJAH (sukacita) dan bahasa tubuh kita (tingkah laku dan perbuatan).  Firman oleh iman akan menjadi kuasa yang bekerja pada tubuh (menundukkan kuasa dosa dan maut, kesembuhan dan pemulihan), mengubahkan keadaan (dukacita menjadi sukacita), mengubahkan atmosfir dan mempengaruhi kota dan bangsa dan seterusnya, sesuai tujuan firman.

 

 

*#2. Bagaimana supaya pengenalan akan Yesus Kristus semakin bertambah dalam hidup kita?*

 

Tidak ada jalan lain, kita harus bersikap teguh dan percaya penuh setiap firman Tuhan yang hidup; yang adalah hembusan nafas kehidupan-Nya sendiri. Kita harus bisa menyerap kuasa, kekuatan dan kehidupan yang terkandung dalam firman-Nya ke dalam roh sampai mempenetrasi  jiwa (pikiran, perasaan dan kehendak), mempentrasi keputusan, mempengaruhi tubuh dan menjadi perbuatan yang menyenangkan Tuhan.

 

 

Kita harus mengkondisikan diri dan keberadaan kita dengan membuang segala beban dan dosa (hal-hal yang tidak patut), membuang paradigma dan pemikiran yang salah yang tidak sesuai dengan iman.  Sebaliknya, biarlah Tuhan membangun kita menjadi bait kudusNya. Biarlah terbuka semua halangan dan hambatan bagi aliran kehidupanNya; terangkatlah pintu gerbang yang tertutup; terbukalah kesempatan bagi penggenapan setiap janji dan firman-Nya. Di dalam nama Yesus semua itu terbuka dan firmanNya tergenapi dalam hidup kita dan melalui kita. Kita hidup di bawah sorga yang terbuka.  Terpujilah Tuhan.  Amin.

AGENDA MANUSIA ATAU KEHENDAK TUHAN - BAGIAN PERTAMA

KEHIDUPAN ZOE Kehidupan Yang Berkelimpahan

Apa Maksudnya dengan CIPTAAN BARU DALAM KRISTUS?

ROMA 15:1-7

EIDO dan GINOSKO

KETEGUHAN HATI

GALATIA 1:10-24 KELUAR DARI HIDUP YANG SIA-SIA

MENJADI SERUPA DENGAN YESUS KRISTUS

TUJUAN UTAMA GEREJA

Pelajaran Alkitab Galatia 4:21-31

Manusia Dibenarkan Karena Iman